Dukung Ekosistem Urban Terintegrasi, Bank Mandiri Perkuat Kemitraan dengan Lippo Group

Kompas.com - 22/05/2024, 15:07 WIB
Nethania Simanjuntak,
A P Sari

Tim Redaksi

Penandatanganan perjanjian kerja sama (PKS) Bank Mandiri dan Perwakilan Pimpinan Lippo Group oleh Direktur Corporate Banking Bank Mandiri Riduan bersama Chief Executive Officer (CEO) PT Lippo Karawaci Tbk John Riady di Jakarta, Selasa (21/5/2024).Dok. Humas Bank Mandiri Penandatanganan perjanjian kerja sama (PKS) Bank Mandiri dan Perwakilan Pimpinan Lippo Group oleh Direktur Corporate Banking Bank Mandiri Riduan bersama Chief Executive Officer (CEO) PT Lippo Karawaci Tbk John Riady di Jakarta, Selasa (21/5/2024).

KOMPAS.com - Bank Mandiri terus mendorong transformasi dalam memperluas ekosistem bisnis berkelanjutan dengan melakukan integrasi layanan keuangan di masyarakat.

Konsistensi ini diwujudkan lewat kolaborasi Bank Mandiri dengan salah satu bisnis konsumen terbesar di Indonesia, Lippo Group, di sektor kesehatan, properti, mal, hingga ritel.

Kolaborasi tersebut diresmikan lewat penandatanganan perjanjian kerja sama (PKS) Bank Mandiri dan Perwakilan Pimpinan Lippo Group di Jakarta, Selasa (21/5/2024).

Acara penandatangan tersebut dilakukan oleh Direktur Corporate Banking Bank Mandiri Riduan bersama Chief Executive Officer (CEO) PT Lippo Karawaci Tbk yang juga menjabat sebagai Presiden Komisaris PT Siloam Hospitals John Riady.

Baca juga: Nyalakan Semangat Wirausaha Purna PMI, Bank Mandiri Gelar Workshop “Bapak Asuh: Grow Your Business Now!”

Dalam sambutannya, Riduan mengatakan, pihaknya turut mengapresiasi dan bangga menjadi inisiatif yang dapat memberikan layanan keuangan inovatif bagi masyarakat sekaligus berkolaborasi bersama untuk berkontribusi positif dalam upaya pengembangan ekosistem keuangan Tanah Air guna menciptakan bisnis berkelanjutan.

“Kerja sama strategis ini telah melahirkan integrasi layanan perbankan ke dalam rutinitas harian masyarakat melalui pengembangan urban ecosystem,” ujar Riduan melalui siaran persnya, Rabu (22/5/2024).

Riduan menyebut, Bank Mandiri telah meluncurkan serangkaian produk digitalisasi, termasuk host to host virtual accountelectronic data capture (EDC), inisiatif credit card co-brandingcorporate card, hingga payroll.

Menurutnya, inisiatif ini dirancang untuk mempermudah transaksi keuangan Lippo Group, para tenant, dan pengunjung mal Lippo.

Baca juga: Meriahkan HUT Ke-29 Telkomsel, Bank Mandiri Siapkan Diskon Pembelian Nomor Spesial hingga Rp 290.000

Lebih lanjut, Riduan mengungkapkan bahwa penerbitan credit card co-branding antara Bank Mandiri dan PT Lippo Malls Indonesia akan memberikan nilai tambah bagi pemegang kartu dengan extra point saat berbelanja di merchant Lippo Malls, serta meningkatkan potensi transaksi bagi tenant mal.

"Dengan adanya super app Livin' by Mandiri dan platform Kopra by Mandiri, kami yakin bahwa Lippo Group akan menjadi model utama bagi solusi perbankan yang terintegrasi penuh dalam ekosistem urban serta mampu mendorong inklusi keuangan di Indonesia,” ujarnya.

Seperti diketahui, Bank Mandiri berkomitmen untuk terus mengimplementasikan solusi transaksi perbankan yang terintegrasi di berbagai sektor, termasuk kesehatan, ritel, properti, dan perhotelan.

Riduan mengatakan, upaya ini sebagai wujud implementasi perseroan dalam penerapan prinsip environmental, social, and governance (ESG), khususnya dari sisi penyediaan akses keuangan kepada masyarakat, termasuk yang belum terlayani (underserved).

Baca juga: Konsisten Terapkan Sistem Manajemen Inovasi, Bank Mandiri Raih ISO 56002 Kitemark

“Kolaborasi ini sekaligus menandai era baru dalam inovasi perbankan dan pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan,” tuturnya.

Terkini Lainnya
LinkedIn Top Companies 2025, Bank Mandiri Peringkat Pertama dalam Pengembangan Karir di RI
LinkedIn Top Companies 2025, Bank Mandiri Peringkat Pertama dalam Pengembangan Karir di RI
BANK MANDIRI
Akselerasi Pembiayaan Rantai Pasok, Bank Mandiri Percepat Sinergi Bisnis dengan Kopra Supplier Financing
Akselerasi Pembiayaan Rantai Pasok, Bank Mandiri Percepat Sinergi Bisnis dengan Kopra Supplier Financing
BANK MANDIRI
Bank Mandiri Hadirkan Posko Layanan dan Promo untuk Pemudik
Bank Mandiri Hadirkan Posko Layanan dan Promo untuk Pemudik
BANK MANDIRI
Gelar Program Mudik Gratis 2025, Bank Mandiri Berangkatkan 8.500 Pemudik dengan 170 Bus
Gelar Program Mudik Gratis 2025, Bank Mandiri Berangkatkan 8.500 Pemudik dengan 170 Bus
BANK MANDIRI
Jelang Lebaran, Wamen BUMN Pastikan Kesiapan Uang Tunai dan Layanan Perbankan
Jelang Lebaran, Wamen BUMN Pastikan Kesiapan Uang Tunai dan Layanan Perbankan
BANK MANDIRI
Aksi Bank Mandiri Selama Ramadhan 2025, Santuni 57.600 Yatim dan Duafa hingga Mudik Gratis untuk 8.000 Peserta
Aksi Bank Mandiri Selama Ramadhan 2025, Santuni 57.600 Yatim dan Duafa hingga Mudik Gratis untuk 8.000 Peserta
BANK MANDIRI
Kukuhkan Dominasi Digital, Bank Mandiri Sabet 3 Penghargaan Global Bergengsi
Kukuhkan Dominasi Digital, Bank Mandiri Sabet 3 Penghargaan Global Bergengsi
BANK MANDIRI
Dukung SDGs, Bank Mandiri Optimalkan Sistem Daur Ulang dan Akses Air Bersih
Dukung SDGs, Bank Mandiri Optimalkan Sistem Daur Ulang dan Akses Air Bersih
BANK MANDIRI
Bersinergi dengan Perbasi, Bank Mandiri Akan Tingkatkan Kompetisi hingga Infrastruktur Bola Basket Nasional
Bersinergi dengan Perbasi, Bank Mandiri Akan Tingkatkan Kompetisi hingga Infrastruktur Bola Basket Nasional
BANK MANDIRI
Lewat 2 Inisiatif Ini, Bank Mandiri Perkuat Kebijakan Pembiayaan dan Produk Berkelanjutan
Lewat 2 Inisiatif Ini, Bank Mandiri Perkuat Kebijakan Pembiayaan dan Produk Berkelanjutan
BANK MANDIRI
Bank Mandiri Gelar Mudik Gratis 2025, Perkuat Jiwa Sosial dan Ekosistem BUMN
Bank Mandiri Gelar Mudik Gratis 2025, Perkuat Jiwa Sosial dan Ekosistem BUMN
BANK MANDIRI
Berkat Solusi Finansial Menyeluruh, Bank Mandiri Raih Best FX Bank 2025 dari Global Finance
Berkat Solusi Finansial Menyeluruh, Bank Mandiri Raih Best FX Bank 2025 dari Global Finance
BANK MANDIRI
Demi Solusi Finansial Inklusif, Bank Mandiri Perluas Bantuan untuk Petani dan UMKM
Demi Solusi Finansial Inklusif, Bank Mandiri Perluas Bantuan untuk Petani dan UMKM
BANK MANDIRI
Wujudkan Ekonomi Kerakyatan, Kredit UMKM Bank Mandiri 2024 Meningkat
Wujudkan Ekonomi Kerakyatan, Kredit UMKM Bank Mandiri 2024 Meningkat
BANK MANDIRI
Respectful Workplace Policy Jadi Upaya Bank Mandiri Ciptakan Lingkungan Kerja Inklusif
Respectful Workplace Policy Jadi Upaya Bank Mandiri Ciptakan Lingkungan Kerja Inklusif
BANK MANDIRI

Copyright 2008 - 2023 PT. Kompas Cyber Media (Kompas Gramedia Digital Group). All Rights Reserved.

Bagikan artikel ini melalui
Oke